Showing posts with label Budidaya Ikan. Show all posts
Showing posts with label Budidaya Ikan. Show all posts

Usaha Ikan Hias Air Tawar



Di Indonesia, ikan hias air tawar memiliki nilai potensi pasar yang tinggi. Keanekagaman hayatinya mendukung pada perkembangan ekonomi masyarakat.Praktek budi daya ikan hias mempunyai nilai ekonomi yang tinggi di pasaran lokal dan bisa juga menjadi komoditas ekspor yang bisa diandalkan. Menurut data yang ada, paling sedikit terdapat sembilan puluh satu spesies  ikan hias air tawar yang teridentifikasi dan memiliki potensi besar untuk dikembangkan. Nilai ekonomi yang menjanjikan menjadi alasan penting dalam pembudidayaan ikan-ikan hias tersebut dan juga pelestarian spesies ikan di Indonesia menjadi alasan lain yang tak kalah penting.

Di dunia ini, terdapat 1.100 (satu ribu seratus) jenis ikan hias peliharaan dari habitat perairan tawar. Dan 400 nya (empat ratus-nya) jenis  berada di wilayah Indonesia. Jumlah ini menandakan aneka hayati Indonesia yang kaya raya dan hanya menunggu sentuhan-sentuhan tangan masyarakat Indonesia yang kreatif, inovatif, serta memiliki tekad kemauan yang kuat.

Terdapat beberapa alasan dukungan dalam melihat peluang usaha ikan hias ini, yaitu:
  •  kebutuhan modal usaha yang relatif sedikit.
  • Pengembangan usaha yang bisa dilaksanakan secara personal.
  • Bisa menjadi bagian dari pekerjaan (industri) rumah tangga.
  • Memiliki pangsa pasar yang luas dan aktif.
  • Mampu menjadi pemberdayaan masyarakat melalui industri-industri kecil rumah tangga yang bertujuan pada pasar ekspor.

Sedangkan hambatan dan tantangan yang biasa terjadi dalam pelaksanaan usaha ikan hias air tawar antara lain:
·         Pengetahuan yang belum memadai dalam pembudidayaan ikan hias air tawar Indonesia.
·         Tehnologi pendukung yang belum merata di masyarakat hingga proses pengembangbiakan yang relatif banyak menggunakan cara tradisional.
·         Ketersediaan dan pemilihan indukan yang baik dan berkualitas.
·         Ketersediaan bibit unggul yang mudah didapatkan oleh para petani ikan.
·         Proses pembenihan yang harus didampingi oleh tenaga ahli atau orang yang berpengalaman.
·         Akses promosi dan proses distribusi yang belum bisa diketahui dan digunakan oleh para petani ikan secara merata.
Ikan-ikan hias air tawar asli Indonesia sangat banyak, di antaranya adalah Arwana atau  Schleropages Formosus sp,   Cupang atau Beta Splendens, dan Botia atau Botia Macrachanta sp. Dan berikut adalah sedikit penjelasan dari beberapa ikan hias yang  bisa anda budidayakan :

Arwana
Termasuk jenis ikan lidah bertulang atau Bony Tongue. Habitat aslina adalah sungai-sungai arus deras di Indonesia walaupun sekarang sangat jarang ditemukan di alam liar. negara lain yang memiliki jenis arwana adalah negara Birma, Vietnam, Malaysia, dan Thailand. Nama lain dari ikan arwana adalah Dragon Fish atau Ikan Naga, Aruwana, Barramundi, Siluk, dan Kayangan. Arwana yang berasal dari Asia termasuk ikan hias legenda dan terfavorit. Karena memiliki harga pasar tinggi, kemampuan fisik yang kuat hingga mampu bertahan dalam segala kondisi dan memiliki penggemar yang loyal. Banyak orang memburu ikan ini sebagai koleksi ikan peliharaan, terutama jenis Super Red Banjar dan species Red Arwana.  Bahkan sebagian orang percaya pada keberuntungan dan nasib baik bagi pemilik ikan arwana. Demikian alasan pendukung nilai ekonomi yang selalu stabil di pasaran.

Discus
Discus atau Symphysodon discus. Ikan hias air tawar yang berasal dari sungai-sungai Amazon di negara Brasil. Jenis diskus banyak dikembangkan oleh berbagai negara karena keindahannya sebagai ikan peliharaan. Memiliki nilai ekonomi  tinggi, karena spesies pemakan cacing dan kutu air ini sangat digemari oleh banyak orang di belahan dunia.

Mas Koki
Mas Koki atau Carrasius Auratusi. Ikan hias terkenal selama puluhan tahun di Indonesia. Berasal dari negeri Cina, sebagai pendahulu bagi jenis ikan hias peliharan.  Berbagai jenis warna dan bentuk yang lucu mengundang ketertarikan. Biasanya mas koki memiliki warna putih, hitam, kuning, merah, dan campuran warna-warna tersebut. Bentuk bulat dan gemuk menjadi salah satu alasan nilai ekonomi ikan ini. Varian mas koki yang bagus dan paling banyak diminati adalah dari jenis Mas Koki Mutiara.

Guppy
Guppy atau Poecilia Reticulata. ikan hias yang sangat produktif  melahirkan anak dengan jumlah antara lima sampai dengan tujuh puluh ekor dari satu betina, atau disebut livebearers. Ikan ini sangat mudah dipelihara karena memiliki kualitas adaptasi dan ketahanan tubuh yang tinggi. Ikan yang berasal dari habitat Central America ini terkenal dengan beberapa nama, seperti Rainbow Fish, Fancy Tail, dan Millions Fish. Bersifat tidak agresif dan bisa hidup berdampingan dengan ikan lain yang memiliki kesamaan ukuran dan sifat.
Semoga bermanfaat bagi pembaca/anda yang suka dengan ikan hias.